Singgasana
Hotels dan Resorts merupakan group perusahaan manajemen jasa pelayanan
yang menyediakan hotel mewah berkelas, residence,
lapangan golf, dan pusat konvensi internasional
Siapa yang tidak pernah berlibur?
Hampir semua orang pasti mengatakan pernah berlibur, tapi pernahkan
ketika liburan anda menginap di Singgasana Hotels dan Resort? Tak kenal
maka tak sayang, itulah kata-kata yang cocok buat hotel ini. Singgasana
Hotels dan Resorts merupakan group perusahaan manajemen jasa pelayanan
yang menyediakan hotel mewah berkelas, residence,
lapangan golf, dan pusat konvensi internasional yang tersebar di
kota-kota besar di Indonesia seperti Jakarta, Bali, Bandung, Surabaya,
Makassar
dan Lombok. Yang tergabung dalam Singgasana Hotels dan Resorts Pilihan Akomodasi terbaik di Indonesia antara lain yaitu The Sultan Hotel & Residence Jakarta, Ayodya Resort Bali, Singgasana Hotel Surabaya, Singgasana Hotel Makassar, Lombok Golf Kosaido, Jakarta Convention Center dan HOUSE Sangkuriang Bandung.
1. Hotel di Jakarta dengan nama The Sultan Hotel & Residence Jakarta.
Lokasi Hotel The Sultan Hotel & Residence berada di Jl. Gatot Subroto Jakarta. Daerahnya sangat strategis karena berjarak 30 menit dari Bandara Internasional Sukarno Hatta dan memiliki akses ke berbagai pusat perbelanjaan ternama seperti Plaza Semanggi, Pacific Place maupun Senayan City (15 menit berkendara). Di hotel berbintang 5 ini memiliki 694 kamar dengan 4 type kamar antara lain Deluxe, Suite, Lanais dan Penthouse. Para tamu hotel dapat menikmati fasilitas restoran, bar, coffee shop, pusat perbelanjaan. Di hotel ini tersedia juga fasiltas sarana kebugaran dan olah raga seperti pusat kebugaran, lapangan squash, tenis, jogging track bahkan spa dan tempat bermain anak juga terdapat disini.Event penting dapat juga di lakukan disini seperti Meeting, kegiatan sosial dan pesta pernikahan.
Info lengkap hubungi : +62(21)5703600
Lokasi
House Sangkuriang Bandung berada di Jl. Sangkuriang No.1
Bandung dan berjarak 20 menit berkendara dari Bandara Internasional
Husein Sastranegara . Lokasinya strategis karena hanya 5 km dari pusat
kota, dekat dengan Cihampelas, Dago Factory Outlet dan Kebun Binatang
Bandung. Hotel bintang 4 ini memiliki 56 kamar 3 type yaitu
sangkuriang, siliwangi dan family suite. Konsep dari hotel ini adalah
membangun paradigma baru dalam dunia perhotelan yang didasari oleh
layanan keluarga yang ramah dan senantiasa menjaga kenyaman tamu selama
menginap dan berpergian. Selain sebagai tempat menginap tempat ini juga
menyelanggarakan kevent meeting, pesta penikahan dan ulang tahun.
Fasiltas di tempat ini Kolam renang, restoran dan ruang meeting.
Info lengkap hubungi : +62(22)87832323
Lokasi Hotel ini berada di Jl. Gunungsari Surabaya. Lokasinya sangat strategis karena berjarak 8 km dari pusat kota surabaya dan 20 km dari Bandara Internasional Juanda sehingga dekat dengan hiburan Kebun Binatang Surabaya, Surabaya Town Square, Royal Plaza, A Yani Golf dan Brawijaya Golf. Hotel bintang 4 ini memiliki 150 kamar dengan 2 type kamar yaitu deluxe dan executive suite. Banyak layanan yang tersedia mulai dari restoran dan cafe, spa dan pijat, pusat kebugaran, kolam renang, karaoke, Bilyard, tennis sampai tempat outward bond (tempat bermain anak). Di hotel ini juga sangat cocok untuk tempat pertemuan besar atau pesta pernikahan.
Info lengkap hubungi : +62(31)5682703
Lokasi Ayodya Resort terletak di jl. Pantai Mengiat, yang merupakan daerah pantai pasir putih Nusa Dua. Hotel ini memiliki arsitektur gaya khas Bali yang klasik dan elegan. Resort ini berjarak 12 km dari Air port dan 30 km dari pusat kota. Pemandangan disekitar hotel indah karena selain dapat melihat keindahan samudra Hindia juga dapat melihat pemandangan Gunung Agung. Resort ini memiliki 541 kamar dengan 4 type yaitu Deluxe, Grande, Palace dan Suite. Fasiltas yang ada pada resort ini antara lain restoran dan bar, spa dan pijat, pusat kebugaran, squash, sauna, kolam renang dan camp ananda (klun anak). Event besar juga dapat dilakukan disini seperti meeting besar dan pesta pernikahan.
Info lengkap hubungi : +62(361)771102
Hotel Singgasana Makasar terletak di Jl. Kajaolaliddo No. 16 Makassar, lokasi hotel ini 30 menit dari Bandara Internasional Hasanuddin dan sangat dekat dengan pusat perdagangan kota, hiburan dan pusat perbelanjaan. Hotel ini memiliki 122 kamar yang terdiri dari 2 type yaitu Deluxe, Suite. Layanan hotel ini meliputi restoran dan bar, pusat kebugaran, spa dan pijat, , salon, kolam renang. Selain itu hotel ini juga dapat digunakan untuk event besar seperti meeting dan pesta pernikahan.
Info lengkap hubungi : +62(411)3627051
Dengan
informasi terperinci dalam artikel ini, di harapkan para calon tamu
hotel dan resort tidak ragu lagi dalam memilih tempat penginapan yang
nyaman dan aman apalagi jika berkunjung untuk wisata atau bisnis di
daerah Jakarta, Bandung, Surabaya, Bali dan Makasar. Maka layak dan
patut diberikan kepada Singgasana Hotels dan Resorts pilihan akomodasi terbaik di Indonesia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar